MoeslimChoice.com – Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan studio rekaman musik pertama di Indonesia yang dinamai Lokananta berlokasi di Solo. Dengan adanya tempat ini, ia berharap kepada kalangan seniman music muda untuk lebih semangat lagi berkarya.
Komunitas-komunitas seni yang ada di Solo dan umumunya di Indonesia bisa memanfaatkan studio rekaman yang berada di jalan Jl. A. Yani No.379 A, Kerten, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, untuk menghasilkan karya-karya yang bagus. Sesuai dengan visi misi yang sejak awal diperjuangkan berdirinya tempat yang saat ini megah dan nyaman.
"Yang memang punya arti perjuangan yang luar biasa. Dan juga kita berharap generasi muda Solo dan Jawa Tengah bisa kembali datang ke sini berkarya berkolaborasi," uajrnya saat meresmikan Gedung usai direvitalisasi, (3/6/2023).
Lokananta diharapkan bisa memicu lahirnya kreativitas baru dan tumbuhnya perekonomian masyarakat.
"Sehingga kita punya apa namanya pembukaan daripada dorongan ekonomi baru, yaitu salah satunya industri kreatif yaitu melalui musik," katanya sambal mengatakan lokasi di belakang Gedung juga dijadikan tempat untuk UMK memasarkan produknya.
Pemugaran Lokananta yang diinisiasi Menteri BUMN itu menjadi satu bentuk pemanfaatan aset-aset milik BUMN. Di mana Lokananta tak lain adalah bagian dari Perum Percetakan Republik Indonesia (PNRI) yang juga dikelola PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA) dan Danareksa.
"Kami tentu di BUMN terus memaksimalkan aset-aset yang kita miliki. Dan tentu didalam memaksimalkan aset ini juga penuh pertanggungjawaban," bebernya.
Ia dengan tegas mengatakan bahwa pihaknya tak hanya sekedar membangun lalu dibiarkan begitu saja tanpa dikontrol dan dikelolah dengan baik. Aset-aset BUMN harus dimanfaatkan dan dikembangkan produktivitasnya semaksimal mungkin.

"Kita tidak hanya hanya membangun tapi memastikan ini berlekanjutan seperti yang kita sudah lakukan di Jakarta, Sarinah yang sampai hari ini sangat populer. Dan ini juga aset BUMN yang bersejarah yang sempat terbengkalai," tambah Erick.
Halnya dengan Sarinah, Erick melihat adanya poin sejarah dari Lokananta. Studio perekaman musik terbesar di Indonesia yang berdiri sejak 1956 itu mempnyai semangat memajukan musik Indonesia.
"Lokananta adalah juga punya sejarha panjnag. Inilah cikal Bakal Musik indonesia ketika Presiden pertama kita pak Soekarno waktu itu untuk mendorong agar musik Indonesia naik dan mengurangi musik barat, dan memang Lokananta sama, aset BUMN juga," terangnya. (ed.AS)
Artikel Terkait
Komisi VII Desak Erick Thohir Ingatkan Freeport Patuhi Larangan Ekspor
Fasilitas Pertamina Terbakar Lagi, PKS: Erick Thohir Kemana Saja?
BSI Lumpuh Tak Bisa Diakses, Erick Thohir Akui Ada Serangan Siber
Gamelan Disebut sebagai Alat Musik Paling Islami, Ini Penjelasan Gus Yahya
Bakal Ada Festival Musik Paling Ambyar Sedunia, Java Pop Siap Tampil di GBK