MoeslimChoice.Agenda Safari Jum'at yang dilakukan Gubernur H Herman Deru kali ini berbeda dari biasanya. Hari ini, Jumat (17/3/2023), Gubernur meresmikan Masjid Raya Lukman Nurhayati di Jalan Talang Kepuh Pulo Rangon Komplek Citra Mandiri II Palembang, Sumatera Selatan, dan langsung menggunakannya untuk Shalat Jumat.
"Ini luar biasa, apalagi masjid ini dibangun sebagai bentuk kecintaan kepada orangtua," kata Herman Deru.
Menurut Gubernur Herman Deru, meski masjid tersebut telah diresmikan, upaya untuk memakmurkannya tetap harus ditingkatkan.
Baca Juga: Jaga Sumsel Tetap Kondusif, Herman Deru: Perkokoh Kerukunan Antar Umat Beragama
"Tugas kita bukan hanya sekedar membangun. Selanjutnya, kita bertanggung jawab dan kompak untuk terus memakmurkannya sehingga bermanfaat bagi masyarakat," tuturnya.
Bahkan, dia mengajak agar masjid tersebut terus diisi dengan sejumlah kegiatan keagamaan, termasuk rumah tahfidz.
"Masjid ini harus diisi dengan kegiatan keagamaan yang melibatkan masyarakat, seperti rumah tahfidz. Masjid ini sebagai sarana kita untuk menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap islam," terangnya.
Baca Juga: Pertajam Agenda Pembangunan, Sekda Sumsel Buka Forum Konsultasi Publik RKPD Tahun 2024
Sementara itu Ketua Masjid Andriansyah mengatakan, pihaknya memang telah berkomitmen untuk mengisi masjid tersebut dengan sejumlah kegiatan keagamaan.
"Kita sepakat dengan pak Gubernur untuk memakmurkan masjid ini. Kita berharap masjid ini membawa manfaat besar bagi masyarakat," pungkasnya.
Hadir dalam kesempatan itu, Pembina dan Inisiator Masjid Raya Lukman Nurhayati Rudi Hartono, Khotib dan Iman Ustad Abu Somah, Camat Gandus Jufri, Lurah Gandus Amir Hamzah dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov Sumsel.*
Artikel Terkait
Herman Deru Apresiasi PT Bank Sumsel Babel Atas Kenaikan Aset dan Dividen
Karena Sumbangsihnya, Gubernur Herman Deru Dianugerahi ETLE Award 2023 Kakorlantas Polri
Gubernur Herman Deru Percepat Realisasi Pembangunan Rumah Sakit Islam yang Ikonik di Sumsel