MoeslimChoice. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan, pertemuannya dengan ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh merupakan silaturahmi lanjutan kedua. Jadi, kata Airlangga, agenda pembicaraannya adalah lanjutan silaturahmi saat Golkar bertandang ke markas Nasdem di Gondangdia, Jakarta Pusat pada Maret 2022.
"Tentu ini silahturahmi lanjutan sesudah Partai Golkar datang ke Kantor NasDem. Jadi, ini pertama kali Partai NasDem berkunjung ke kantor Golkar pasca Covid-19," ujar Airlangga dalam keterangannya di Kantor DPP Golkar Jakarta Barat, Rabu (1/02/2023).
Saat menerima Paloh dan rombongan, tampak menemani Airlangga antara lain Wakil Ketua Umum Hetifah Sjaifudian, Sekretaris Jenderal DPP Golkar Lodewijk Paulus, dan Wakil Ketua Umum Agus Gumiwang. Sedangkan Paloh diiringi oleh pengurus teras Nasdem, antara lain Sekjen DPP NasDem Johnny G Plate, Bendahara Umum DPP Achmad Sahroni, dan Ketua DPP Rachmat Gobel.
Airlangga menambahkan,pertemuan itu juga akan membahas hubungan Golkar dan NasDem menjelang Pilpres 2024. "Tentu terkait dengan posisi Partai Golkar dan NasDem. Kedua kan silahturahmi berlanjut. Karena Partai NasDem sebagian besar juga alumni dari Partai Golkar," ujarnya.
Apakah masuknya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ke Partai Golkar akan dibahas pula? Ridwan Kamil adalah Gubernur Jabar yang dalam Pilgub 2018 lalu diusung oleh Nasdem sebagai kendaraan politik utamanya. Ya, kita tunggu saja penjelasan kedua parpol.