Tinggalkan Nasdem, Wanda Disambut Hangat di Golkar

- Kamis, 20 Oktober 2022 | 17:00 WIB

MoeslimChoice.Persaingan antar partai politik (parpol) mulai menghangat. Setidaknya itu yang terjadi antara Partai Golkar dan Partai Nasdem, dengan kepindahan selebriti sekaligus politisi Wanda Hamidah.

Mengapa Wanda pindah dari Nasdem ke Golkar? Wanda mengaku, dirinya menerima pinangan Partai Golkar karena ia ingin menjadi wakil rakyat yang adil dan bisa menyejahterakan rakyat.

"Saya, ingin berada di partai yang memperjuangkan keadilan bagi rakyatnya, bukan menzalimi rakyatnya," akunya.

Ia menyebut ingin menjadi anggota partai yang memiliki visi dan misi yang sama. Keputusan tersebut, sudah dipikirkannya dengan matang.


Begitu meninggalkan partai Nasdem, rupanya Wanda Hamidah diam-diam telah bergabung di Partai Golar. Keanggotaan Wanda di Golkar sudah resmi.

Hari ini, Kamis (20/10/2022), di gelaran Konsolidasi Nasional dan Bimtek Fraksi Partai Golkar se-Indonesia" di Hall C, Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Wanda Hamidah resmi diumumkan telah menjadi Anggota Partai Golkar.

Wanda Hamidah telah pula mendapatkan kartu tanda anggota (KTA) Golkar serta diberikan rompi. Yang memberikan adalah Ahmed Zaki, Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta.

"Menerima kedatangan anggota baru kami selamat datang, Mbak Wanda Hamidah. Silakan," kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar Nurul Arifin.

Zaki mengucapkan selamat datang dan selamat berjuang kepada Wanda jelang Pemilu 2024. Sementara Nurul Arifin menyebut Wanda akan menjadi juru kampanye Partai Golkar di DKI Jakarta.[ros]

 

Editor: Ida Royani

Terkini

X