Wagub Mawardi: Pemprov Sumsel Terus Dorong Ponpes Cetak Generasi Religius  dan Berakhlak Mulia

- Jumat, 19 Mei 2023 | 06:53 WIB
Wagub Mawardi Yahya hadiri wisuda santri/Foto Humas Pemprov Sumsel
Wagub Mawardi Yahya hadiri wisuda santri/Foto Humas Pemprov Sumsel

MOESLIMCHOICE.com-Pemprov Sumsel (Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan) di bawah kepemimpinan Gubernur Herman Deru dan Wakil Gubernur (Wagub) Mawardi Yahya  memberikan perhatian besar terhadap keberadaan Pondok Pesantren (ponpes).

Pemprov Sumsel, kata Wagub Mawardi, menempatkan ponpes sebagai salah satu wadah pendidikan mencetak generasi yang religus dan berakhlak mulia.

Wagub Mawardi mengatakan itu saat Wisuda XVIII Pondok Pesantren Raudhatul Quran Payaraman di Kabupaten Ogan Ilir, Kamis (18/5/2023).

Baca Juga: Silaturahim dan Kunjungi Wapres selaku Sesepuh NU, Cak Imin Sempat Berdiskusi Politik

Keberadaan Ponpes Raudhatul Quran Payaraman Kabupaten Ogan Ilir juga memberikan abdil dalam mencetak generasi yang berkualitas ditandai dengan  wisuda para santriwan/santriwati.

"Saya mengucapkan terima kasih Kepada seluruh Ustadz/ Ustadzah yang mendidik dan membimbing para santri sehingga sampai hari ini mereka dapat menghafal Al- Qur'an," tandas Wagub Mawardi.

Wagub menyebutkan kehadiran Ponpes ini tentu sangat mendukung dan memberikan kontribusi bagi daerah dalam mencetak generasi cerdas dan berakhlak mulia.

Baca Juga: Gubernur Andi Sudirman Ikuti Jalan Sehat 'Sulsel Anti Mager' Bersama 30 Ribu Warga di Pinrang

Karena itu  Pemprov Sumsel akan terus mendukung pendidikan berbasis agama dalam mencetak generasi yang berkarakter.

"Tentu Pemprov Sumsel akan terus mendukung Ponpes dalam mencetak generasi kedepan," imbuhnya.

Mengakhiri sambutannya, Mawardi Yahya mengucapkan selamat kepada orang tua dan santriwan/santriwati yang telah berhasil wisuda.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan Anggaran 800 Miliar Perbaiki Jalan Rusak di Sumut Agar Logistik Tak Terganggu

"Alhamdulillah selamat sudah mampu menyelesaikan tahfidz Al-Quran. Tentu menjadi kebanggaan orang tua karena tidak semua anak-anak mampu menyelesaikan Al-Quran tidak 30 juz," tandasnya.

Ketua Yayasan Ponpes Raudhatul Quran Payaraman , Ustadz Hendri Zainudin mengucapkan terima kasih kepada Wagub Mawardi Yahya yang sudah hadir pada wisuda di Ponpes Raudhatul Quran.

"Kehadiran dari Wagub Sumsel  akan memberikan semangat dan spirit Ponpes dalam mencetak generasi penerus bangsa," ujarnya.

Baca Juga: Terungkap, Ini Alasan Desta Gugat Cerai Natasha Rizki

Sementara itu, Mudir Ma'had Ponpes Raudhatul Quran Payaraman, M, Syafai'I ws Al-Lamunjani  mengatakan Ponpes Raudhatul Quran Payaraman pertama berdiri cuma hanya memiliki 7 santri.

"Alhamdulillah sekarang di tahun 2023 dengan memiliki 6 lembaga

Ponpes Raudhatul Quran Payaraman terdapat 660 santriwan/santriwati," katanya.
Baca Juga: Pantang Menyerah, 5 Artis ini Kembali Nyaleg lagi di Pemilu 2024

Dia mengatakan untuk wisuda hari ini ada sebanyak 202 santriwan/santriwati yang akan di wisuda diantaranya 116 wisuda Hafidz-Hafidzah Al-Quran Golongan 1 juz, 5 juz ,10 juz, 15 juz, 20 juz dan 30 juz dan Tingkat MTs ada 61 santri/santriwati serta tingkat MA ada 25 santri/santriwati.***

Editor: Rosydah

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X