MoeslimChoice. Allah SWT telah memberikan kenikmatan berupa makanan yang halal sebagai bentuk kenikmatan fisik. Oleh karena itu, seorang muslim wajib mensyukuri semua pemberian nikmat-Nya dengan berdoa, sebagai bentuk rasa syukur atas pemberian nikmat-Nya.
doa menjadi salah satu amalan yang dianjurkan dalam Islam. Untuk itu sebelum dan sesudah makan dianjurkan untuk membaca doa.
Berikut bacaan doa sebelum dan sesudah makan:
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ، اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْمَا رَزَقْتَنَا وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
Artinya: "Dengan nama Allah yang Maha Pengasih, Maha Penyayang. Ya Allah, berkahilah rezeki yang Engkau berikan kepada kami, dan karuniakanlah rezeki yang lebih baik dari itu dan peliharalah kami dari siksa api neraka."
Baca Juga: Doa Ketika Turun Hujan, Insya Allah Tidak Akan Ditolak
doa Lupa Membaca doa pada saat sebelum makan
بِسْمِ اللهِ آوَلُهُ وَآخِرُهُ
Artinya: "Dengan menyebut nama Allah, untuk awal dan akhir (makan)."
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَطْعَمَنَا وَسَقَانَا وَجَعَلَنَا مُسْلِمِيْنَ
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberi kami makan dan telah memberi kami minum, dan menjadikan kami termasuk orang yang patuh."
Itulah doa sesudah dan sebelum makan. Dengan membaca doa tersebut, artinya kita mensyukuri segala nikmat-Nya yang telah diberikan kepada kita.***
Baca Juga: Amalkan Setiap Hari, Inilah Doa Agar Dilancarkan Rezeki