• Kamis, 28 September 2023

Masyarakat Indonesia Selalu Ketagihan Beli Smartphone Baru, Seberapa Seringkah? Intip Hasil Surveinya

- Senin, 18 September 2023 | 22:53 WIB
Ilustrasi Smartphone  (pexels/noah erickson)
Ilustrasi Smartphone (pexels/noah erickson)

Moeslimchoice.com - Masyarakat Indonesia saat ini sudah hampir bisa dipastikan memakai Smartphone. Bahkan banyak juga dijumpai anak-anak pun sudah memegang Smartphone. Artinya pangsa pasar produksi Smartphone di Indonesia terbilang cukup besar.

Dan daya tarik masyarakat Indonesia untuk mengganti Smartphone nya tiap waktu pun juga semakin besar. Karena itu, wajar saja jika produsen Smartphone saat ini terus menerus dan seakan tiada henti berinovasi merilis produk terbaru mereka.

Ada sebuah survei menarik yang dilakukan oleh Populix yang bertajuk Indonesia Mobile Phone Purchase Behavior. Dari survei tersebut, hasilnya mayoritas atau 36% responden di Indonesia terakhir kali membeli smartphone dalam kurun 1-2 tahun lalu.

Baca Juga: Ramzan Kadyrov yang Shalih dan Gagah Berani Itu Dirumorkan Koma, Rusia Menepisnya

Kemudian, sebanyak 28% responden terakhir kali membeli smartphone kurang dari satu tahun lalu, dan 22% responden membelinya sekitar 2-3 tahun lalu.

Ada pula 8% responden yang terakhir kali beli smartphone dalam kurun waktu 3-4 tahun lalu. Hanya sebagian kecil responden yang terakhir belanja gadget itu 4-5 tahun lalu atau lebih lama, dan hanya 1% yang belum pernah mengganti smartphone-nya.

Survei ini juga menemukan, alasan utama responden mengganti smartphone karena perangkat lamanya sudah tidak mendukung sistem operasi versi terbaru, dengan proporsi 38%.

Baca Juga: Pesona Telaga Ngebel Ponorogo! Indahnya View Mentari Pagi Terbit, Eksotisnya Air Mancur Menari di Malam Hari

Lalu ada yang membeli smartphone baru karena kapasitas memori perangkat lama yang sudah penuh (33%), serta ingin memiliki smartphone dengan fitur terbaru (14%).

Populix melaluikan survei ini secara online terhadap 1.096 responden pada 9-14 Agustus 2023. Mayoritas responden berada di Pulau Jawa (45%), diikuti Pulau Sumatra (5%) dan pulau-pulau lainnya (50%).

Responden didominasi oleh kelompok muda yaitu berusia 17-25 tahun (57%), dan usia 26-35 tahun (28%). Berdasarkan pekerjaannnya, responden paling banyak berasal dari kalangan pekerja (51%), diikuti pelajar (27%) dan pengusaha (12%).

Baca Juga: Pesona Telaga Ngebel Ponorogo! Indahnya View Mentari Pagi Terbit, Eksotisnya Air Mancur Menari di Malam Hari

Jika diurutkan secara menurun, maka akan didapatkan gambaran sebagai berikut:

1. 36% responden di Indonesia terakhir kali membeli smartphone dalam kurun 1-2 tahun lalu.

Halaman:

Editor: Nur Ramdhan Syah Anugerah

Sumber: Populix

Tags

Artikel Terkait

Terkini

KUR BCA Permudah Pelaku UMKM Dapatkan Suntikan Dana

Kamis, 28 September 2023 | 01:37 WIB
X